Anggota DPRD Provinsi Jabar Tegaskan Ini, Pemilu 2024 Ada Sinyal Presiden

JabarGo.com – Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat (Jabar) Fraksi Golkar, Ahmad Hidayat mengatakan Presiden Jokowi telah memberikan isyarat politik pada Pemilu 2024.

Dari isyarat tersebut ada tiga pesan yang disampaikan Jokowi untuk tiga pihak berbeda yang disampaikan dalam pidatonya di JIExpo Kemayoran Jakarta beberapa waktu lalu.

Yakni mendorong agar Ketum Partai Golkar Airlangga Hartarto tetap konsisten pada perebutan kursi RI-1.

“Ada banyak kode eksplisit untuk Pilpres 2024,” kata Ahmad Hidayat.

Ahmad menilai pernyataan Jokowi yang meminta Partai Golkar tidak sembrono dalam melakukan pengusungan capres lebih ditujukan terhadap Partai Politik (Parpol) tertentu yang dianggap terburu-buru mendeklarasikan Capres.

“Terlebih dua parpol tersebut merupakan bagian dari koalisi pemerintah tetapi telah terang-terangan mengusung capresnya sendiri,” cetusnya.

Di sisi lain, Ahmad mengatakan, Golkar pun menjadi tempat penyampaian visi misi sejumlah partai yang berkoalisi yang siap menghadapi kontestasi elektoral mendatang.

Komitmen untuk meneruskan program Jokowi di masa yang akan datang, kata Ahmad, dan untuk sementara ini fokus ke nama paket capres-cawapres.

Ke depan tantangan ekonomi di tingkat nasional, regional, dan global begitu kompleks, dan Pak Airlangga Hartarto menyatakan bakal terus mengawal program yang telah dikerjakan Jokowi,” cetusnya. ***